Portal Berita Online

Pilkada Lampung Selatan, DPD JPKP Deklarasi Dukung Radityo Egi Pratama


Lampung Selatan - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan (JPKP) Kabupaten Lampung Selatan, deklarasi menyatakan sikap mendukung Radityo Egi Pratama menjadi Bupati Lampung Selatan pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. 


Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua DPD JPKP Lampung Selatan Ilhamudin di hadapan Calon Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama. 


"Jadi hari ini Kami dari DPD JPKB Lampung Selatan mendeklarasikan hati, memantapkan pilihan kami untuk mendukung dan siap memenangkan Egi jadi Bupati," ujarnya, Sabtu, (1/6/2024). 


Selanjutnya, pengurus JPKP yang saat ini tersebar di 17 Kecamatan wilayah Lampung Selatan ini akan mengsosialisasikan kepada seluruh masyarakat untuk memenangkan Radityo Egi Pratama menjadi Bupati. 


"Kami akan berjuang sekuat tenaga, berkomitmen mengawal kampanye dan tegak lurus satu komando kepada Bupati Radityo Egi Pratama," tegasnya. 


Sementara, Radityo Egi Pratama mengapresiasi sekaligus menyambut baik pernyataan sikap DPD JPKP Lampung Selatan,  untuk bersama sama berjuang memajukan kabupaten ini. 


"Memang, saya tidak bisa bekerja seorang diri, kita harus bergandengan tangan dan berkolaborasi untuk mewujudkannya. Mudah-mudahan dengan kebersamaan yang terjalin saat ini, niatan untuk mewakafkan diri untuk memajukan kabupaten Lampung Selatan ini dapat terwujud," tukasnya. (Is) 

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular


NASIONAL$type=complex$count=4

Arsip Blog

Recent Posts