Rajabasa - Calon bupati lampung Selatan nomor urut 02, Radityo Egi Pratama, tak kenal lelah berkeliling menyapa sekaligus mendengarkan Aspirasi masyarakat Lampung Selatan.
Kali ini Radityo Egi Pratama, menyapa para nelayan yang ada di kecamatan Rajabasa untuk mendengarkan Aspirasi, keluhan dari masyarakat disana.
Terlihat dari unggahan video Tim Egi-Syaiful, di status WhatsAppnya, hari Sabtu, pukul 10.30 Wib sampai 11.47 Wib. para nelayan sangat Antusiasnya menyabut kedatangan Paslon nomor urut 02 itu.
Pada kesempatan itu terlihat salah satu nelayan yang mewakili para nelayan yang lain melontarkan kata-kata, "nah gitu bang ya, harapan kami, karena kami yakin 99% abang jadi, dan dengan sepontan Egi berucap, Bismillah.
Setelah itu para nelayan dengan kompak berdiri dan berpoto bersama sembari menlontarkan kata-kata, dua, dua, dua.
Masih di tempat yang sama Calon Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, nomor urut 02, pada pukul 11.47 Wib, ikut menaiki sebuah kapal Katinting (perahu besa) untuk melaut bersama nelayan. Dan diatas perahu Radityo Egi Pratama berucap, " Hari ini kita bersama nelayan yang ada di Rajabasa, mau melaut di tengah laut, kita mau ngeliat jalan pancing mereka seperti apa, supaya ketika nanti saya mendapat Amanah dari masyarakat untuk menjadi Bupati, di Pilkada ini saya sudah tau dimana titik-titik rupang, terus perubahan apa yang mereka inginkan. "Ujarnya.
Karena dengan kita terjun langsung ikut bersama mereka, Sambung Egi, kita bisa tau apa yang mereka rasakan, dan yang diinginkan.
" Boleh seru kita sehari jadi nelayan agar kita juga tau apa yang dialami oleh kawan-kawan kita, saudara kita, supaya kedepan Aspirasi mereka bisa kita wujudkan. "Ungkapnya. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar