Lampung Selatan - Di tahun kepemimpinan Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama, terlihat Wisata Pantai yang ada di Kalianda Kabupaten Lampung Selatan Semakin Berkembang, pasalnya sudah Ada Dua Tempat Wahana Rekreasi dan Pantai hiburan yang sudah beroperasi Grand opening, seperti Pantai JungleSea yang berada di dusun muing Desa Merak Belantung.
Dan pada hari ini Rabu 16 April 2025 Pantai Senaya Beach, yang berada di kawasan wisata Ketang, kelurahan Way Urang, Kalianda Lampung Selatan, melaksanakan Grand opening.
Akbar Bintang Putranto,S.IP. (ABP) selaku manajemen pengelola pantai Senaya Beach Sambut Hangat Kedatangan Egi- Syaiful Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Lampung di pantai Senaya Beach kalianda yang hadir dalam acara tersebut.
Kedatangan Egi Bupati orang nomor satu di kabupaten Lampung Selatan ini, tentunya dalam rangka memenuhi undangan sekaligus meresmikan grand opening pantai Senaya Beach milik Onwer Hariyadi (Aming).
Dalam kesempatan ini, Akbar Bintang Putranto, Mengucapkan selamat datang kepada Bupati dan Wakil Bupati sekaligus para tamu undangan yang sudah hadir di acara grand opening Senaya Beach ini. " Ucap ABP.
Selanjutnya, ABP juga memaparkan tentang proses awal mendirikan sebuah destinasi wisata pantai lokal Senaya Beach ini sebagai wajah baru yang berkilau gemilang . " Menambahkan.
Ia juga mengungkapkan bahwa kami, di pantai Senaya Beach ini, Alhamdulillah hampir 90% menggunakan pekerja asli dari orang lokal seperti warga Ketang dan warga way urang Kalianda. "
"Alhamdulillah, berkah Kepemimpinan pak Bupati Egi ini, kita yakin ini akan ramah investor. Proses Kemaren dari mulai perizinan kita hanya proses 15 hari ini luar biasa sekali. " Jelasnya.
ABP juga sangat optimis bahwa ini menunjukkan bahwa kepemimpinan Egi,akan sangat ramah,akan sangat tegas, dan akan sangat baik untuk investasi kita khususnya di wisata pantai lokal Senaya Beach ini. Tutup ABP management .
Menanggapi hal tersebut, Egi Bupati memberikan respon positif dan memberikan kontribusi terhadap management Akbar bintang Putranto (ABP) serta Onwer Hariyadi untuk mendukung dan mensuport pantai Senaya Beach.
” Kenapa konsep konsep seperti pantai Senaya Beach ini yang ke kini kinian pengunjung pasti suka” lanjut Bupati
Jadi Dengan konsep seperti ini, serta pasirnya yang bersih jelas memberikan kenyamanan itu yang pertama. Kemudian ia menanggapi Akbar bintang.
” Akbar Bintang Putranto (ABP) dengan lingkungan yang bersih dan nyaman saya menyakini bahwa pantai ini akan ramai di minati dan saya pun sangat tertarik dengan konsep yang dirancang begitu rapi dan baik “. Ucap Bupati Egi. (Is/Hb)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar